GARUT,iNewsGarut.id – Akibat terus diguyur hujan deras sejak dua hari yang lalu, beberapa lokasi di wilayah Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, mengalami musibah banjir dan longsor.
Camat Cisompet, Fahmi Prayoga, menjelaskan bahwa di wilayahnya ini rawan sekali terjadi bencana. Menurut data dari laporan warga dan juga hasil pengecekan langsung ke lapangan, hampir di setiap desa yang ada di wilayah Kecamatan Cisompet terdampak bencana.
Namun, kata Fahmi, pihaknya masih melakukan pengumpulan data wilayah-wilayah yang terdampak guna terdata semuanya dan bisa dilaporkan kepada pimpinan.
"Hari ini mungkin kita masih diminta untuk mendata dulu jadi tidak secara parsial. Jadi kalau saya lihat ada beberapa rumah yang memang terdampak, tidak hanya yang di Sukamukti saja jadi datanya masih sedang kita kumpulkan dan kita akan sampaikan ke kabupaten," katanya saat diwawancarai awak media di ruang kerjanya, Jum'at (23/9/2022).
Sambung Fahmi, pihaknya belum melakukan penanganan secara langsung dan masih melakukan pendataan terlebih dahulu wilayah-wilayah yang terdampak bencana.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait