Prihatin Dialami Bumdes Cigawir Garut Anggaran Nihil Dirongrong Keluhan Para UKM

Hendrik Prima
Peternak Jangkrik di Cigawir Garut kesulitan Modal untuk mengembangkan Usahanya. Foto iNewsgarut.id/Hendrik Prima

GARUT,iNewsGarut.id – Kondisi memprihatinkan dialami oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Cigawir, Kecamatan Selaawi, Kabupaten Garut. Disaat lembaga naungan pemdes tersebut sedang dalam kondisi nihil anggaran, diperparah dengan banyaknya keluhan para pelaku usaha kecil yang meminta pasokan bantuan modal.

Alhasil, pihak Bumdes tidak mampu berbuat apa - apa selain melayani dan merespon keluhan dari masyarakat dengan sekedar menjanjikan proses pengajuan terhadap atasan.

" Pengurus lama tidak sama sekali meninggalkan aset maupun perbekalan dana sedikitpun. Yang saya sesalkan, pimpinan pengurus sebelumnya hanya sekedar serah terima jabatan saja. Jadi, tidak ada laporan pertanggungjawaban apapun terkait keuangan maupun kegiatan periode sebelumnya, " Tutur Ketua Bumdes Cigawir Ricky Sandi kepada iNewsgarut.id. Selasa (27/9/2022).

Ricky juga menjelaskan bahwa ada sekitar 10 lebih para pelaku usaha yang mengeluh dan meminta suplai bantuan modal. Dirinya mengaku bahwa selama ini ketika mendapati keluhan dan permohonan dari setiap pelaku usaha hanya sekedar melakukan survei lokasi dan diskusi mengenai kondisi usahanya masing - masing.

Meski begitu, pihaknya sudah melakukan pengajuan anggaran modal untuk menunjang program serta penyaluran bantuan modal bagi pelaku usaha yang betul - betul membutuhkan.

"Mudah - mudahan tahun depan kami benar memperoleh suntikan anggaran dari pemerintah. Karena, proses pengajuan sudah didorong melalui musrenbang tingkat desa, " Ujar Ricky.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network