GARUT, iNewsGarut.id – Turnamen Sepak Bola Singajaya Super Cup 2022 antar kecamatan sukses digelar sampai akhir pertandingan.
Perhelatan sepak bola tersebut digelar di Lapang Pager Jampang, Desa Singajaya, Kecamatan Singajaya, Kabupaten Garut, yang dimulai sejak 5 Desember 2022.
Ajang Sepak Bola Singajaya Super Cup 2022 ini berjalan aman dan kondusif, diikuti oleh 47 tim dari 4 kecamatan, yakni Kecamatan Singajaya, Banjarwangi, Peundeuy, dan Cihurip.
Turnamen sepak bola ini diinisiasi oleh pemuda Desa Singajaya dengan maksud sebagai ajang silaturahmi antar warga juga mencari bibit pemain unggul.
Ketua panitia sekaligus anggota Polri, Brigadir Randi Murdani, saat diwawancarai iNewsGarut.id mengatakan turnament sepak bola tersebut diinisasi oleh pemuda Desa Singajaya dan diikuti 4 kecamatan.
"Kegiatan ini diikuti oleh 47 tim yang terdiri dari Kecamatan Singajaya, Banjarwangi, Pendeuy dan Cihurip. Yang dimana pelaksanaannya dimulai 5 Desember 2022 sampai 30 Desember 2022," katanya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait