Masih kata Yusuf, Pilkades Desa Sukasono diduga banyak kecurangan yang dilakukan oleh beberapa oknum, mulai dari panitia keberpihakan kepada salah satu calon, bahkan ada salah satu Anggota BPD dan Perangkat Desa yang masuk ke dalam WA Grup salah satu Calon yang terindikasi.
"Intinya kami semua menolak hasil Pilkades, dari mulai tahapan-tahapan kami tolak semua,"ucapnya.
Sementara Camat Sukawening Jeje Zainal Abidin yang didesak warga akhirnya memberikan keterangannya, Pihaknya dalam hal ini Sub Panitia Kecamatan akan mendorong pengaduan dari salah satu Calon yang keberatan dengan hasil Pilkades.
Menurutnya, tentunya pihak kecamatan disini hanya menjadi bagian dari mediasi yang dituangkan dalam berita acara.
"Kami sudah mediasi tadi di dalam, kalau memang ini bisa diselesaikan disini Ya Alhamdulillah, tapi kalau tidak bisa, kami akan laporkan berita acara hasil mediasinya ke sub panitia tingkat kabupaten,"jelasnya.
Untuk dugaan adanya intimidasi yang dilakukan oleh salah satu pendukung calon, Kata Jeje, itu ranahnya aparat kepolisian, "itu nanti ranahnya aparat kepolisian terkait dugaan adanya intimidasi yang dilakukan oleh salah satu pendukung calon,"pungkasnya.
Diketahui Pilkades Sukasono diikuti oleh 5 calon, dimana kabarnya 3 dari lima calon tersebut enggan menandatangani berita acara hasil rekapitulasi suara. Pada perhelatan Pilkades di Desa Sukasono, dimenangkan oleh calon kepala desa nomor urut 4 yakni Asep Sukwandajaya dengan perolehan suara sebanyak 1083. Diikuti oleh calon nomor urut 3 Furqon Rosidi sebanyak 1030 suara, sedangkan tiga calon lain berada jauh dibawah kedua calon tersebut.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait