Satu unit ponsel milik korban,Sepeda motor Honda Beat,Helm putih,jaket biru dongker yang terekam dalam rekaman CCTV saat kejadian.
Kasus ini kembali menegaskan pentingnya kewaspadaan di fasilitas umum, terutama di lingkungan rumah sakit. Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat untuk segera melaporkan apabila menjadi korban tindak kriminal. "Dengan laporan yang cepat, proses penyelidikan bisa dilakukan secara optimal dan barang bukti dapat segera diamankan," tambah Kapolsek Abusono.
Proses hukum terhadap pelaku masih terus berlangsung dengan langkah penyelidikan dan pengamanan barang bukti yang sudah dilakukan. Insiden ini menjadi pengingat bahwa setiap pihak, baik pengelola rumah sakit maupun masyarakat, perlu meningkatkan kewaspadaan demi mencegah kejadian serupa di masa mendatang.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait