GARUT, iNewsGarut.id – Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Jabar, Brigjen Pol Kasihan Rahmadi, memantau langsung arus mudik di jalur selatan Jawa Barat, tepatnya di jalan nasional Limbangan -Malangbong Garut, Sabtu (28/3/2025).
Menurutnya, hingga siang ini kondisi jalur mudik berjalan aman dan lancar."Hingga saat ini, kekhawatiran akan kemacetan total belum terwujud dan roda kendaraan masih terus bergerak,"kata Rahmadi di Pos PAM terpadu GTC Limbangan.
Petugas di lapangan, meskipun arus kendaraan mulai menunjukkan peningkatan, terutama menjelang malam, puncak arus mudik belum sepenuhnya terlewati.
“Kita tinggal menunggu sampai nanti malam pukul 00. Kemungkinan besar masih akan ada peningkatan arus kendaraan,”ujarnya.
Ia menambahkan, Saat ini, persentase kendaraan yang belum melewati titik kontrol masih berada di bawah 30 persen.”Kalau titik puncak arus mudik sudah terlewati, ya mudah-mudahan berjalan lancar hingga nanti arus balik,"ucapnya.
Situasi di lapangan terus dipantau secara intensif oleh petugas kepolisian untuk memastikan bahwa setiap peningkatan arus kendaraan dapat diantisipasi dengan baik.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait