Ia menyampaikan, pihaknya melakukan ini untuk antisipasi kelangkaan Migor curah, walaupun hari ini memang minyak curah di seluruh Jabar sudah terpenuhi, karena memang pendistribusiannya tidak dilakukan untuk umum untuk pasar saja, tetapi di seluruh pasar di Jabar.
"Kita dari APPSI Provinsi Jabar secara logika tidak mungkin melakukan penimbunan, karena kita sendiri ini bisa disaksikan, ketika barang itu datang ke pasar tradisional sudah habis didistribusikan kepada para pedagang dan masyarakat umum. Ini yang didistribusikan APPSI Provinsi Jabar di Kabupaten Garut, Pasar Cibatu ini sekitar 13 ton 500 kilogram," pungkasnya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait