get app
inews
Aa Read Next : Berikut 25 Pemain Persigar Garut Yang Akan Bermain di Liga 3 Nasional

Naas Pengendara Motor di Garut Meregang Nyawa Usai Tabrakan

Kamis, 28 Juli 2022 | 15:52 WIB
header img
Polisi olah TKP Kejadian Laka Lantas di Jalan Raya Bayongbong -Garut. Rabu malam (27/7/2022). Foto : INewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNews.id Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan Raya Bayongbong-Garut, tepatnya di  RT 01 RW 07, Kelurahan Muarasanding, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut pada hari Rabu malam (27/7/2022) sekitar pukul 21.30 WIB.

Kecelakaan lalu lintas itu antara Sepeda motor Yamaha R15 yang dikemudikan oleh IM Warga Desa Mangkurakyat, Kecamatan Cilawu, dengan Angkutan kota jurusan Cikajang -Garut yang dikemudikan R, dan Truk bermuatan sayuran yang dikemudikan IR.

Setelah adanya laporan laka lantas itu, Polsek Garut Kota langsung mendatangi TKP, kemudian melakukan olah TKP dengan menghimpun berbagai informasi dari para saksi yang melihat kejadian laka lantas itu, serta mengevakuasi korban, dan mengamankan barang bukti.

Kapolsek Garut Kota AKBP Deden Mulyana menjelaskan kronologi kejadian, bahwa Menurut saksi, Kecelakaan terjadi yaitu ketika kendaraan truk datang dari arah Cikajang menuju Garut, dan pada saat tiba di TKP, datang kendaraan angkot dari belakang kemudian mendahului truk, dan pada saat mendahului dari arah berlawanan datang sepeda motor yang berboncengan sehingga terjadi tabrakan.

" Kendaraan angkot saat mendahului Truk bermuatan sayuran, ketika mendahului Truk tersebut, tiba-tiba datang dari berlawanan arah sepeda motor yang berboncengan, terjadilah tabrakan, dan kendaraan angkot diduga sempat menghindari sepeda motor tetapi menabrak kaca spion Truk, begitu kronologi menurut keterangan dari para saksi di TKP ", ungkapnya.

Editor : ii Solihin

Follow Berita iNews Garut di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut