GARUT, iNewsGarut.id – Komunitas Banyol Bari Mejeng (BBM), pada Senin (12/12/2022) lalu, menyalurkan bantuan sosial pada korban Gempa di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Bantuan yang diberikan berupa perlengkapan untuk warga dan uang tunai hasil penggalangan Donasi dari anggota komunitas dan Donatur di luar komunitas.
"Kami salurkan bantuan sosial logistik seperti pakaian layak pakai, sendal sepatu anak baru, perlengkapan Sholat, dan pakaian muslim, dan uang tunai,"ungkap Rita Setiati Sutarja atau yang akrab disapa Kaka Bee (Ketua BBM), saat dihubungi iNewsgarut.id. Rabu (14/12/2022).
Komunitas BBM menyalurkan bantuan langsung ke lokasi terdampak yakni di Kampung Lembur Sawah RT/RW 01/04, Desa Sukamanah, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Komunitas BBM, menurutnya, dalam menyampaikan ataupun menyalurkan bantuan langsung kepada masyarakat dan tepat sasaran, "jadi kenapa kita langsung ke lokasi, agar bantuan yang diberikan tepat sasaran,"ujarnya.
Kaka Bebe selaku Ketua Komunitas BBM berharap bantuan yang diberikan bermanfaat bagi korban terdampak Gempa bumi Cianjur, dan tentunya Komunitas BBM tetap solid dalam membantu masyarakat yang memang membutuhkan uluran tangan.
"semoga bermanfaat bantuan yang kami berikan, sedikitnya dapat meringankan beban mereka yang terdampak Gempa bumi di Cianjur,"imbuhnya.
Diketahui, bencana alam Gempa bumi 5,6 Magnitudo di Kabupaten Cianjur beberapa waktu lalu mengakibatkan ratusan rumah rusak, dan Pemerintah Kabupaten Cianjur saat ini mencatat korban meninggal dunia menjadi sebanyak 600 orang, dan di Kecamatan Cugenang tercatat 400 orang meninggal dunia akibat gempa tersebut, termasuk delapan orang yang belum ditemukan.
Editor : ii Solihin