get app
inews
Aa Read Next : Berikut 25 Pemain Persigar Garut Yang Akan Bermain di Liga 3 Nasional

Pemkab Garut Melalui Diskominfo Monitoring Perbaikan 5 Unit Rutilahu di Peundeuy

Selasa, 20 Desember 2022 | 10:32 WIB
header img
Monitoring dan pendampingan perbaikan Rutilahu tim Diskominfo Garut di Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut, Senin (19/12/2022). Foto (Ist)

Berdasarkan hasil peninjauannya, ia menilai rumah-rumah warga yang menerima bantuan perbaikan Rutilahu kondisinya sangat memprihatinkan, apalagi dihadapkan dengan musim hujan sehingga menimbulkan kebocoran di beberapa titik.

"Kemudian juga rumahnya ada kekhawatiran ya sewaktu-waktu bisa saja kan karena kondisinya mungkin bisa terjadi ambruk dan sebagainya, kami sangat miris sekali ya dan Insya Allah mungkin bersama Pak Camat, kemudian para kepala desa, dan seluruh warga masyarakat, alhamdulillah di Kecamatan Peundeuy ini sudah bahu-membahu untuk bisa merealisasikan agar rumah-rumah yang diidentifikasi istilahnya paling rawan ini bisa diperbaiki dan memiliki kelayakan untuk dihuni seperti itu," paparnya.

Ia berharap kepedulian sosial yang saat ini sedang digencarkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut ini tak hanya berhenti setelah terwujud perbaikan rutilahu saja. Akan tetapi, imbuh Muksin, bisa terus dilanjutkan oleh masyarakat ataupun pihak lainnya.

"Karena ini kan sifatnya stimulan, dari pemerintah daerah memberikan stimulan dan diharapkan dapat menggugah, dapat membangkitkan rasa empati dan semangat bergotong-royong di lingkungan masing-masing," imbuh Muksin.

Dalam kesempatan ini juga, Diskominfo Garut menyerahkan sedikit bantuan sembako bagi keluarga yang mendapatkan bantuan perbaikan rutilahu di Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut.

Sementara itu, Camat Peundeuy, Dani Ramdani, menyebut perbaikan 5 unit rutilahu di daerahnya ini tersebar di 5 desa, yakni di Desa Sukanagara, Saribakti, Peundeuy, Pangrumasan, dan Toblong.

Senada dengan Kadiskominfo Garut, ia mengungkapkan program ini bertujuan  untuk menumbuhkan rasa empati dari masyarakat dalam hal bergotong-royong untuk bahu-membahu membangun rumah masyarakat yang tidak layak huni.

Editor : ii Solihin

Follow Berita iNews Garut di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut