get app
inews
Aa Read Next : Berikut 25 Pemain Persigar Garut Yang Akan Bermain di Liga 3 Nasional

Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Purwakarta Kunker ke Diskominfo Garut

Jum'at, 20 Januari 2023 | 20:35 WIB
header img
Diskominfo Garut menerima kunjungan kerja dari Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Purwakarta di Gedung Public Information Center (PIC) Diskominfo Garut Jumat (20/01/2023).Foto (Ist)

GARUT, iNewsGarut.id – Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, beserta jajaran, melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Garut, Jum'at (20/1/2023).

Rombongan diterima Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Garut, Agus Barjah, di Gedung Public Information Center (PIC) Diskominfo Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul.

Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Purwakarta, Hidayat, mengungkapkan, maksud dari kedatangannya yaitu untuk studi mengenai bagaimana pengelolaan teknologi informasi di Kabupaten Garut.

Ia menilai, pengelolaan manajemen informasi di Diskominfo Garut sudah dilaksanakan secara baik walaupun memiliki keterbatasan anggaran. Hal tersebut, imbuh Hidayat, bisa dijadikan sebagai tolak ukur dan pembelajaran bagi pihaknya.

"Nah ini tentu bisa menjadi tolak ukur dan pembelajaran bagi kami, bagaimana agar keterbatasan yang dimiliki ini tidak mengganggu sumber daya," ungkapnya.

Agar hal tersebut tercapai, diperlukan sumber daya yang baik juga etos kerja yang baik dan hal tersebut bisa menjadi bahan masukan untuk meningkatkan kinerja Diskominfo Purwakarta ke depannya.

"Tentu hal-hal yang tadi yang sudah lebih baik daripada kita, di Diskominfo Garut menjadi bahan buat kita untuk bisa melakukan langkah perbaikan yang lebih lagi begitu ya," jelasnya.

Dengan dilaksanakannya kunjungan kerja kali ini, pihaknya berharap bisa belajar dari pencapaian Kabupaten Garut, salah satunya yaitu Diskominfo Garut termasuk 4 besar Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Jawa Barat.

"Nah, kami tentu ingin meniru itu semua meskipun kami salah satu yang memelopori sebenarnya mengenai teknologi informasi ini, tetapi ya tentu dengan segala kekurangan dan keterbatasan," ujarnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut