GARUT, iNewsGarut.id – Tiga mahasiswa di Kabupaten Garut ditangkap polisi karena memproduksi tembakau sintetis dengan omset mencapai ratusan juta rupiah. Proses produksi dilakukan di rumah salah satu tersangka.
Ketiga mahasiswa yang telah ditetapkan sebagai tersangka ini adalah FMH (21) warga Banyuresmi, ZM (21) warga Tarogong Kidul, dan MA (19) warga Banyuresmi. Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro menjelaskan, mereka ditangkap saat memproduksi dan meracik tembakau sintetis pada TKP yang beralamat di Desa Rancabango, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut.
"Waktu ditangkap, tersangka FMH, ZM dan MA sedang memproduksi atau meracik tembakau sintetis. Ditangkap tanpa perlawanan, semua bukti proses produksi mulai bahan-bahan hingga tembakau sintetis hasil produksi di TKP tersebut langsung kami amankan," kata AKBP Rio Wahyu Anggoro, di Mapolres Garut Senin (10/4/2023).
Berdasarkan pengakuan para tersangka, mereka telah memproduksi tembakau sintetis sejak satu tahun yang lalu. Dalam satu tahun tersebut, ketiganya mengaku telah memproduksi tembakau sintetis sebanyak empat kali dengan hasil produksi total melebihi satu Kg.
"Sewaktu kami tangkap, mereka sedang melakukan proses produksi yang keempat kalinya. Dari produksi terakhir ini tembakau sintetis yang diamankan memiliki berat 476 gram," ujarnya.
Kapolres Garut menyebut omset para tersangka yang dihasilkan dalam menjual tembakau sintetis selama satu bulan mencapai Rp25 juta. Selama ini, tembakau sintetis hasil produksi mereka dijual kepada kalangan sesama mahasiswa dan pelajar.
Selain menangkap tiga mahasiswa produsen tembakau sintetis, aparat kepolisian dari Polres Garut melakukan penangkapan terhadap 10 tersangka kasus narkoba lain sejak Maret hingga April ini. Dengan demikian, jumlah total tersangka kasus narkoba di Garut selama kurang lebih satu bulan ini mencapai 13 orang.
Editor : ii Solihin