GARUT, iNewsGarut.id – Bupati Garut Rudy Gunawan menerima langsung kunjungan dari kepala badan meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) provinsi Jawa Barat. Penerimaan bertempat di Kantor Bupati Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong kidul, Garut, Jawa Barat, Senin (10/4/2023).
Selain itu, Pemkab Garut pun menerima peta bencana dan buku hasil survei pemetaan Tsunami di wilayah Garut dari BMKG.
Pada kesempatan itu Bupati Garut Rudy Gunawan mengatakan, peta yang pihaknya terima itu nantinya disosialisasikan ke seluruh daerah yang memang rawan terjadi bencana tsunami.
"Alhamdulillah Kami kedatangan Bu Ayu Kepala BMKG provinsi Jabar, Dia berikan Peta Bencana untuk kami sosialisasikan ke seluruh wilayah di Garut yang rawan terjadi bencana tsunami,"ungkapnya.
Dikatakan Rudy, dengan adanya Peta bencana ini merupakan salah satu bentuk mitigasi bencana, dimana data yang diberikan BMKG Provinsi Jabar pihaknya akan melakukan edukasi terkait cara mengatasi masalah yang berhubungan dengan kebencanaan, terutama wilayah Garut Selatan.
Editor : ii Solihin