get app
inews
Aa Read Next : Polisi Lakukan Pengamanan Datangnya Logistik Pemilu 2024 di Cisurupan Garut

Ditinggal Mudik oleh Pemilik, Satu Rumah di Sukaresmi Garut Hangus Dilalap si Jago Merah

Selasa, 25 April 2023 | 14:57 WIB
header img
Polri dan TNI saat melakukan cek TKP kejadian kebakaran rumah warga di Kampung Pagedeng RT 05 RW 04, Desa Padamukti, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Garut, Selasa (25/4/2023). Foto iNewsGarut.id/Dindin Ahmad S.

GARUT, iNewsGarut.id – Satu rumah permanen berukuran 100 meter² di Kampung Pagedeng RT 05 RW 04, Desa Padamukti, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Garut, Selasa (25/4/2023) dinihari sekira pukul 01.30 WIB, alami musibah kebakaran saat ditinggal mudik oleh pemiliknya.

Menurut laporan dari pihak kepolisian, diketahui rumah korban kebakaran milik keluarga Sunsun (53), yang merupakan seorang Purnawirawan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI - AD).

Kapolsek Cisurupan AKP Iwan Soleh Pujiawan, membenarkan adanya peristiwa kebakaran yang terjadi pada hari Selasa tanggal 25 April 2023 sekira pukul 01.30 WIB, yang menimpa salah satu rumah warga di Kampung Pagedeng, Desa Padamukti, Kecamatan Sukaresmi.

"Telah terjadi kebakaran rumah jenis permanen ukuran 100 meter ² milik sodara Sunsun yang merupakan Purnawirawan TNI - AD. Api pertama kali diketahui pada pukul 01.30 WIB, berasal dari atap kamar tidur belakang rumah, diduga dari konsleting arus listrik," ungkap Kapolsek Cisurupan.

Ia menyebut sewaktu kejadian kebakaran, rumah milik korban dalam keadaan kosong, karena kebetulan ditinggal mudik oleh pemiliknya. 

"Api telah melalap rumah beserta isinya dan berhasil dipadamkan sekira pukul 04.30 WIB oleh Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Garut, dibantu oleh Polri, TNI, dan juga warga masyarakat setempat," katanya.

Akibat peristiwa tersebut rumah beserta isinya hangus terbakar, dan hanya menyisakan puing-puing material bangunan.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun korban mengalami kerugian materi kurang lebih sebesar Rp. 350.000.000 (tiga ratus lima puluh juta rupiah).

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut