get app
inews
Aa Read Next : Kampung Paledang Garut Rayakan Hari Batik Nasional 2024

Ketahui Lebih Dekat, 6 Batik dari Jawa Beserta Maknanya, Salah Satunya Batik Garutan

Minggu, 21 Mei 2023 | 11:51 WIB
header img
Batik Garutan Yang Memiliki Corak Motif Memaknai arti keindahan Serta Keluruhan Kehidupan Alam Dunia. Foto (Okezone)

4. Batik Garutan

Batik Garutan memiliki motif yang penuh makna, bercorak geometris yang berulang dengan cara ceplok atau dipasangkan secara bersisian. Motif atau corak dari Batik Garutan ini memiliki arti keindahan serta keluruhan kehidupan di alam dunia.

5. Batik Keraton

Batik Keraton digambarkan kental dengan sistem kekeratonan dan kesultanan. Corak dari Batik ini digambarkan dalam bentuk motif bunga simetris atau sayang burung yang dikenal sebagai motif sawat lar. Batik Keraton ini mempunyai makna yang menggambarkan kearifan, kebijaksanaan, dan juga karisma dari para raja-raja Jawa.

Dulu, batik ini hanya digunakan atau diizinkan untuk dikenakan oleh para warga keraton saja, Namun, untungnya sekarang ini, siapa saja bisa mengenakan batik keraton.

6. Batik Kawung

Secara makna, motif batik Kawung melambangkan empat arah angin sebagai poros kekuatan. Motif ini berkembang di Jawa tengah dan Yogyakarta. Namun, berbeda dengan batik Ceplokan, corak yang digambarkan dalam batik Kawung terinspirasi dari bentuk buah kolang-kaling, bentuk yang lonjong disusun empat sisi membentuk lingkaran.

Motif ini juga sering diidentikan dengan motif mata uang sepuluh sen kuno, karena bentuknya bulat dengan lubang di tengahnya.

Itulah 6 batik Jawa beserta maknanya yang sampai saat ini keberadaannya masih terjaga sebagai warisan budaya Indonesia. Dan batik Jawa ini hingga sekarang ini dikenal tidak hanya di dalam negeri saja, melainkan sampai ke luar negeri.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut