Momen Hari Lahir Pancasila, Anggota DPRD Garut Wujudkan Mimpi Ati Miliki Rumah

GARUT, iNewsGarut.id – Ati (55) seorang janda anak tiga warga kampung Sawah Bera, RT/RW 02/10, Desa Cimareme, Kecamatan Banyuresmi, Garut, sangat bersyukur. Di momentum hari lahir Pancasila 1 Juni 2023 ini, Anggota DPRD Garut Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Yudha Puja Turnawan, mewujudkan mimpi Ati (55). Dengan memberikan bantuan membelikan sebidang tanah untuk dijadikan rumahnya.
Beberapa bulan yang lalu, tepatnya 4 April 2023, Yudha melihat kondisi rumah Ayi (55) yang memang sudah tidak layak huni. Diketahui Ati (55) yang tinggal di rumah yang super reyod itu, tidak bisa dibangunkan rumah. Pasalnya Dia tinggal diatas tanah wakaf.
"Di bulan yang lalu, Saya melihat kondisi rumah Bu Ati yang memang sangat tidak layak huni, karena memang rumahnya itu tidak bisa diberikan bantuan oleh negara, pasalnya berdiri diatas tanah wakaf yang berdampingan dengan masjid,"ungkap Yudha kepada iNewsGarut.id, Kamis (1/6/2023).
Sehingga, lanjut Yudha, di hari lahir Pancasila dirinya memutuskan untuk memberikan bantuan kepada Pemerintah Desa setempat untuk membelikan sebidang tanah agar nantinya dapat dibangunkan rumah Ati.
"Tadi Saya berikan bantuan Rp.6 juta ke Pemdes setempat diperuntukkan untuk membeli tanah buat Bu Ati sejumlah 3 tumbak, per tumbaknya Rp.2 juta,"ujarnya.
Dikatakannya, Ati sudah menjadi prioritas kementrian sosial juga, dengan syarat untuk membangun rumah tanahnya milik pribadi.
"Insya Alloh Bu Ati sudah jadi prioritas Kemensos, asalkan tanahnya ada, dan nanti akan dibangun rumah sejahtera terpadu. Dan Saya pun akan memberikan bantuan juga berupa bahan bangunannya nanti,"kata Yudha.
Selain memberikan bantuan untuk Ati. Di momentum hari lahir Pancasila, Yudha pun menyantuni lansia dhuafa yang berada di kampung Sawah Bera, Desa Cimareme, Kecamatan Banyuresmi, Garut.
Editor : ii Solihin