get app
inews
Aa Text
Read Next : Al Mashduqi IIBS Garut Kembali Memberangkatkan Alumninya Ke Universitas Al Azhar Cairo Mesir

Anggota DPRD Garut Berikan Santunan Pada Lansia Berumur 99 Tahun di Cibatu

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:33 WIB
header img
Anggota DPRD Garut saat memberikan kepada korban kebakaran di Desa Girimukti, Kecamatan Cibatu, Garut. Foto iNewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNewsGarut.id – Anggota DPRD Garut Yudha Puja Turnawan tiada hentinya menyapa masyarakat yang tengah dilanda musibah kebakaran. Seperti yang dirasakan oleh pasangan lansia ibu Ocih dan Pak Ade, kedatangan legislator PDI-Perjuangan untuk melihat kondisi pasca kebakaran. Sekaligus juga untuk menguatkan hati dengan memberikan santunan sembako dan uang tunai.

Musibah kebakaran yang menimpa Pak Ade lansia berumur 99 tahun itu terjadi pada Sabtu (19/10/2024) sekira pukul 05.30 WIB, di Kampung Nagrak, Desa Girimukti, Kecamatan Cibatu, Garut, Jawa Barat. Diduga penyebab kebakaran dari konsleting listrik.

"Alhamdulillah hari ini Minggu 20 Oktober 2024, Saya menengok Pak Ade dan Ibu Ocih. Rumahnya kebakaran hari Sabtu kemarin. Kedatangan Saya untuk menguatkan hati dan meringankan beban mereka dengan memberikan santunan sembako dan uang tunai,"kata Yudha.

Musibah itupun menjadi perhatian serius bagi Yudha. Ia pun akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Garut maupun Kemensos RI, agar Ibu Ocih dan Pak Ade ini bisa segera mendapatkan bantuan untuk membangun kembali rumahnya.

"Harapan Saya Pemkab Garut bisa melakukan kolaborasi pendanaan, apakah itu dari CSR, ataupun dari lembaga pengumpul dana umat Baznas,"harapnya.

"Saya pun akan berkoordinasi dengan Kemensos RI agar ada bantuan untuk Pak Ade dengan istrinya Ibu Ocih. Apalagi Pak Ade ini sudah sepuh berumur 99 tahun. Dan mudah-mudahan juga ada bantuan dari semua pihak,"pungkasnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut