GARUT, iNewsGarut.id – Gara - gara rem blong sebuah truk Puso muatan bata hebel terbalik hingga tutup jalan. Peristiwa ini terjadi di Jalan Lingkar Nagreg, Tepatnya di depan Pos Cikaledong, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa pagi (15/8).
Sang supir truk yakni Aay Miftah Farid (32) menceritakan dirinya mengangkut bata hebel dari Cikande, Kabupaten Serang, Banten menuju Tasikmalaya. Namun, sesampainya di jalan Lingkar Nagreg, saat turunan menuju arah Limbangan, persisnya dekat pos Cikaledong truk yang ia kendarai mengalami rem blong.
"Saat diturunan tersebut saya masuk gigi dua namun rem blong sehingga saya sulit mengendalikan laju kendaraan, hingga menabrak pembatas di pos tersebut," ungkap Aay.
Ia juga menerangkan, beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut. Kata Aay, dirinya bersama satu orang teman sempat mengaku kaget.
"Kami menunggu kedatangan truk lain nya untuk mengevakuasi barang bawaan. Saya juga terasa kaget waktu kejadian," ujarnya.
Sementara Kanit GAKKUM Satlantas Polresta Bandung AKP Zazid Abdullah menyampaikan bahwa kecelakaan terjadi akibat rem blong.
Editor : ii Solihin