GARUT, iNewsGarut.id – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jawa Barat (Jabar) Partai Perindo, Brigjen TNI (Purn) Umar Sanusi, menghadiri pembukaan perlombaan pasanggiri pencak silat se-Garut Utara. Acara tersebut bertempat di Gor Desa Surabaya, Kecamatan Blubur Limbangan, Garut, Jawa, Barat, Jum'at (25/8/2023).
Perlombaan pasanggiri pencak silat itu dalam rangka memperingati HUT RI ke-78, yang diinisiasi oleh organisasi masyarakat (ormas ) Grib Jaya bekerjasama dengan PPSI Korwil Garut Utara. Dimana diikuti oleh seluruh paguron yang ada wilayah tersebut.
Ditemui usai kegiatan, Umar Sanusi mengatakan, apresiasi kepada panitia yang telah mengadakan perlombaan pasanggiri pencak silat. Menurutnya, pencak silat merupakan budaya yang harus dilestarikan oleh semua pihak.
"Sengaja dilaksanakan sebagai budaya Pasundan yang harus dilestarikan, dan sudah sejak lama kegiatan seperti ini tidak diselenggarakan, Alhamdulillah hari ini terlaksana dengan baik,"ungkapnya.
Disamping itu, kata Umar, Pasanggiri Pencak Silat ini sangat khas, dimana seseorang menunjukkan gerakan silat dengan dibarengi ketukan -ketukan kendang yang mempunyai nilai-nilai budaya yang khas.
Editor : ii Solihin