GARUT, iNewsGarut.id – Anggota DPRD Kabupaten Garut Komisi IV mengunjungi PT Pratama Abadi Industri yang berlokasi di Desa Cijolang Kecamatan Limbangan, Garut. Anggota dewan itu diantaranya yakni Tatang Sumirat, Putri Tantia,Wawan Sutiawan,Ade Husna, Rd Yayuk dan Witri Astriani.
Kehadiran Sejumlah legislator tersebut di sambut jajaran Manajemen PT. Pratama Abadi Industri. Dimana pihak manajemen memaparkan berbagai hal yang di presentasikan berhubungan tentang ketenaga kerjaan , Jaminan sosial tenaga kerja maupun Kesehatan.
Menanggapi hasil monitoring secara langsung melalui Ketua Komisi IV Tatang sumirat menyampaikan dirinya atas nama Komisi IV DPRD Garut mengapresiasi setinggi-tingginya kepada PT. Pratama Abadi yang telah turut serta mengurangi angka pengangguran terutama di kabupaten Garut dan menghadapi masalah pengangguran Ekstrim.
"Kami berterimakasih semoga kedepannya akan bertambah lagi jumlah karyawan yang diserap terlebih hampir 80% tenaga kerjanya adalah asli warga Garut,"ungkapnya.
Tatang Juga menambahkan, pihaknya merasa puas mendapatkan informasi yang detail dari paparan yang di sampaikan, sehingga tak perlu lagi yang banyak ditanyakan terlebih sekarang situasinya terlihat kondusif.
"Pemaparan lengkap dari pihak manajemen, terlihat situasi sekarang kondusif,"ujarnya.
Hal senada disampaikan anggota DPRD komisi IV lainnya yakni Putri Tantia, sebagai putra daerah dirinya mengaku bangga dan berterimakasih kepada Pratama Abadi , selain, imbuhnya, menyerap banyak tenaga kerja lokal juga mengutamakan dalam masalah kesehatan karyawan dengan fasilitas maupun pelayanan yang cukup baik.
"Turut bangga kepada pihak PT Pratama fasilitas yang diberikan kepada karyawan, lebih utamanya masalah kesehatan terlebih saya juga basicnya dari tenaga kesehatan,"imbuhnya.
Sementara itu General Manager PT Pratama Garut yaitu Aceng Ahmad Nasir mengatakan, pihaknya berterimakasih kepada Komisi IV DPRD Garut atas bimbingan, arahan serta atensinya sehingga saat ini Pratama mempekerjakan lebih dari 8000 orang dengan hampir 80% adalah warga asli Garut.
"Saya mewakili manajemen berterima kasih kepada DPRD Garut Komisi IV yang telah memberikan arahan dan bimbingannya, sinergitas seperti inilah yang mesti dilakukan untuk kemajuan kabupaten Garut khususnya,"ucapnya, Rabu (20/9/2023).
Aceng menjelaskan, pabrik yang bergerak di bidang produksi sepatu ini baru beroperasi belum genap 3 tahun tentu masih perlu banyak pembenahan baik internal maupun external.
"Dengan kehadiran Komisi IV ini tentu memberikan spirit buat kami, dan Pratama berdiri di periode masa jabatan 2019-2024 sehingga peran para legislator ini sangat berarti dan kami mengapresiasi setinggi-tingginya,"pungkasnya.
Editor : ii Solihin