get app
inews
Aa Text
Read Next : Al Mashduqi IIBS Garut Kembali Memberangkatkan Alumninya Ke Universitas Al Azhar Cairo Mesir

90 Warga Desa Putra Jawa Garut Gunakan Hak Pilihnya Dalam Pilkades PAW 2023

Kamis, 23 November 2023 | 19:06 WIB
header img
Proses pelaksanaan Pilkades PAW Desa Putra Jawa, Kecamatan Selaawi, Garut. Foto iNewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNewsGarut.id – Sesuai dengan musyawarah Desa (Musdes) yang dilakukan panitia dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Putra Jawa, Kecamatan Selaawi, Garut, menghasilkan 90 warga untuk menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan Kepala Desa antar waktu (PAW) tahun 2023.

Dalam Pilkades PAW itu ada 2 calon yakni Aten Isya Anshori (nomer urut 1), dan Utang Hermawan (nomer urut 2).

Ketua BPD Desa Putra Jawa, Asep Hidayat mengatakan, pemilihan Kepala Desa antar waktu di Desa Putra Jawa ini sesuai dengan amanat Perbub 11 tahun 2021 junto Perbup 16 tahun 2023 Tentang pemilihan kepala Desa.

"Alhamdulillah tahapan demi tahapan berjalan lancar,"ungkapnya saat ditemui iNewsGarut.id, Kamis (23/11/2023).

Dikatakannya, berdasarkan hasil musyawarah desa ada 90 hak pilih dalam Pilkades PAW Desa Putra Jawa ini.

"Ada 90 orang dari tiga dusun berdasarkan hasil musdes, Alhamdulillah semua hadir menggunakan hak pilihnya,"ujarnya.

Dalam pemilihan Kepala Desa Putra Jawa antar waktu tahun 2023, Utang Hermawan calon nomer urut 2 berhasil menjadi pemenang dengan meraih 68 suara. Sedangkan lawannya Aten Isya Anshori mendapatkan sebanyak 22 suara.

"Alhamdulillah proses pemilihan secara demokrasi menghasilkan pemenang yakni Utang Suherman calon kades PAW nomer urut 2 dengan raihan suara sebanyak 68,"imbuhnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut