GARUT, iNewsGarut.id – Gunung Papandayan menawarkan panorama keindahan alam yang sayang untuk dilewatkan.
Bagi pendaki pemula, Gunung Papandayan bisa menjadi alternatif tepat untuk melakukan pendakian dengan paket lengkap. Karena di sepanjang jalur pendakian akan disajikan pemandangan kawah yang megah, lautan pasir vulkanik, serta panorama gunung dan lembah di sekitarnya.
Pesona alam Gunung Papandayan menjadi daya tarik utama bagi para pendaki yang mencari pengalaman alam yang unik dan menakjubkan.
Gunung api ramah pendaki di Barat Daya Garut ini berlokasi di Karamat Wangi, Kecamatan Cisurupan, Garut, Jawa Barat, yang sangat cocok pendaki pemula yang ingin berkemah.
Berikut 3 alasan Wajib mendaki Gunung Papandayan yang cocok bagi pendaki pemula.
1. Berada di ketinggian 2.665 meter di atas permukaan laut
Gunung Papandayan cocok bagi pendaki pemula yang ingin merasakan pengalaman luar biasa sekali seumur hidup yang bisa menjadi pengalaman tak terlupakan.
Tentunya soal ketinggian menjadi tantangan tersendiri bagi para pendaki pemula. Saat ini jalur pendakian di Gunung Papandayan dibagi menjadi 10 Pos pendakian, dengan jalur pendakian yang sesungguhnya dimulai dari Pos 4 yang merupakan pintu gerbang pendakian.
Track yang tak begitu landai menjadikan Gunung Papandayan Garut ini cocok menjadi tujuan bagi pendaki pemula.
2. Memiliki panorama hutan mati dan taman edelweiss
Ya, Gunung Papandayan memang terkenal dengan panorama hutan mati dan taman edelweiss yang mempesona.
Memiliki flora yang sangat indah seperti pohon suagi, edelweiss, puspa, saninten, pasang, kihujan, jamuju, dan Manglid menjadi daya tarik tersendiri saat berkunjung ke Gunung Papandayan.
Tak hanya floral yang, disini juga terdapat banyak jenis fauna seperti babi hutan, trenggiling, kijang, lutung, serta jenis burung walik dan kutilang.
3. Tempat camping yang nyaman
Gunung Papandayan sangat cocok untuk menjadi tempat camping. Selain memang sangat ramah bagi para traveler, juga fasilitasnya yang sudah lengkap. Tidak hanya fasilitas umum, bahkan hingga peralatan camping pun sudah siap disewakan.
Jika ingin bermalam, wisata di Gunung Papandayan menawarkan camping di lokasi bumi perkemahan di Gunung Papandayan yang masih satu area dengan cottage dan kolam rendam air panas.
Selain itu, pengunjung juga ditawarkan alternatif lain, yaitu berkemah di Pos Pondok Salada. Tempat ini sangat terkenal dikalangan pendaki karena menjadi memiliki lahan yang luas yang bisa menampung hingga ratusan tenda.
Lokasinya dekat dengan lokasi Hutan Mati. Selain itu, pengunjung tidak perlu khawatir karena disana ada warung dan toilet yang menjadi daya tarik untuk berkemah di sana.
Itulah, 3 alasan Wajib mendaki Gunung Papandayan. Memiliki fasilitas ramah pengunjung dan cocok untuk pendakian pemula, Gunung Papandayan bisa menjadi wishlist perjalanan selanjutnya.
Editor : ii Solihin