GARUT, iNewsGarut.id – Serba-serbi keunikan Tempat Pemilihan Suara (TPS) menjadi ajang tumpah ruah kreativitas masyarakat untuk memeriahkan Pesta Demokrasi.
Setiap Pemilu datang selalu ada saja keunikan yang dilakukan petugas TPS seperti menyiapkan dekorasi meriah hingga nyeleneh.
Tak terkecuali di Pemilu 2024, banyak TPS yang dihias dengan dekorasi ala kondangan hingga mendaur ulang sampah untuk menghias TPS.
Berikut ini serba-serbi dekorasi TPS di Pemilu 2024 yang unik.
1 Tema Kondangan
Di sejumlah tempat banyak yang menggunakan tema kondangan dengan dekorasi lengkap ala di pernikahan. Salah satunya seperti di Kabupaten Lamongan.
Akun TikTok @shaff membagikan video kemeriahan di TPS 006 Takerharjo, Solokuro yang disulap bak sedang kondangan.
2 Tema Pakaian Adat
Mengenakan pakaian adat untuk bertugas di TPS juga menjadi pemandangan unik yang bisa disaksikan di sejumlah tempat.
Salah satunya di Lampung Selatan yang menggunakan pakaian adat Lampung dan Tuping. Para penyelenggara Pemilu serentak terlihat mengenakan topeng yang merupakan Ciri khas dari Kota Kalianda.
3 Tema Daur Ulang Limbah
Kekreatifan masyarakat juga terlihat dengan mendaur ulang limbah plastik untuk menghias TPS. Di Kampung Lio Genteng, Kelurahan Nyengseret, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, TPS terlihat dihiasi dengan sampah plastik yang telah didaur ulang.
Cara memanfaatkan sampah ini justru membuat TPS terlihat unik dan kreatif.
4 Tema Seragam Sekolah
Ada yang sedikit nyeleneh dengan kostum penyelenggara Pemilu 2024 ini, salah satunya kostum seragam SD yang digunakan petugas TPS 003 Kelurahan Sumber Sari, Jember.
Dibuat berbeda, ternyata ini berseragam nyeleneh seperti ini bisa menghibur masyarakat yang datang untuk nyoblos, lho.
Itulah beberapa serba-serbi dekorasi saat Pemilu 2024. Tak hanya bisa menuangkan kreativitas juga dapat menjadi ajang kemeriahan di TPS.
Editor : ii Solihin