get app
inews
Aa Read Next : Percepat Olah Lahan dan Tanam, Dinas Pertanian Garut Lakukan Pompanisasi

Sebanyak 80 Siswa Lulusan SMAN 2 Garut Diterima di Perguruan Tinggi Negeri

Jum'at, 12 Juli 2024 | 10:49 WIB
header img
Kepala Sekolah SMAN 2 Garut Rozak Mulyana. Foto iNewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNewsGarut.id – Sebuah capaian yang membanggakan tentunya bagi dunia pendidikan di Kabupaten Garut khususnya umumnya Provinsi Jawa Barat. Sebanyak 80 siswa SMAN 2 Garut lulusan tahun ajaran 2023/2024 diterima di perguruan tinggi negeri yang tersebar di wilayah Jawa Barat maupun luar Jawa Barat.

Pencapaian itu tentunya menjadi nilai yang tidak akan pernah terlupakan sepanjang berdirinya SMAN 2 Garut. Di tahun 2024 ini meningkat dibandingkan di tahun sebelumnya jumlah siswa yang diterima di perguruan tinggi negeri.

Kepala Sekolah SMAN 2 Garut Rozak Mulyana mengaku bersyukur atas diterimanya sebanyak 80 siswa SMAN 2 Garut lulusan tahun ajaran 2023/2024 di perguruan tinggi negeri yang tersebar di beberapa wilayah di Jawa Barat maupun luar Jawa Barat.

"Kami bersyukur kepada Alloh SWT atas capaian yang diraih yaitu banyaknya siswa lulusan SMAN 2 Garut di tahun 2023/2024 yang diterima di berbagai PTN di Indonesia,"kata Rozak saat ditemui di kantornya, Jum'at (12/7/2024).

Hal tersebut, menurutnya, berkat kerjasama peserta didik dalam belajar di SMAN 2 Garut dan juga berkat dukungan dan bimbingan guru-guru hebat yang ada disini.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut