Ia berharap, acara seperti ini dapat terselenggara di tingkat kecamatan agar lebih banyak Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bisa lebih memahami program yang ada di Bank BJB.
Sementara itu, Pimpinan Divisi Kredit Ritel Bank BJB, Rudy Purwadhi mengungkapkan, tema acara yang diambil ini adalah “Pensiun OK, Sehat Pasti” diperuntukan bagi para pensiunan yang merupakan nasabah dari Bank BJB.
Ia memaparkan, Bank BJB sebelumnya juga sudah melakukan beberapa acara webinar untuk para pensiunan yang merupakan digital imigran dengan cara yang lebih menyenangkan agar materi dapat segera dipahami.
“Ini merupakan kewajiban Bank BJB untuk mendorong, membawa, mengadaptasikan kepada para pensiunan Bank BJB yang kalau dalam bahasa kekinian disebut dengan digital imigran dengan cara yang menyenangkan, dengan cara yang tidak membuat kita merasa ketakutan karena tetap saat bapak-bapak dan ibu-ibu,” kata Rudy.
Editor : ii Solihin