"Biasanya arung jeram itu hanya bisa diselenggarakan di tingkat daerah yaitu dalam Porprov maupun di tingkat nasional, belum pernah ada setingkat Porkab itu diselenggarakan arung jeram," katanya.
Ia berharap dengan diselenggarakannya Festival Cimanuk 22, perkembangan prestasi di Cabor arung jeram bisa berpengaruh terhadap tumbuhnya wisata olahraga khususnya wisata olahraga arung jeram.
"Nah tentu saja ini mudah-mudahan untuk ke depan prestasi dalam arung jeram juga bisa meningkat, karena terbukti pernah ada atlet kita yang bisa menjadi juara dunia dan atletnya terutama putri ini terdepan di Jawa Barat. Nah mudah mudahan seiring dengan peningkatan prestasi juga bisa tumbuh pariwisata olahraganya yaitu melalui wisata arung jeram," harapnya.
Editor : ii Solihin