GARUT, iNews.id – Guna memastikan anggaran dari dana desa terealisasikan dengan baik dan sesuai aturan pemerintah pusat, Tenaga Pendamping Profesional (TPP) Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, lakukan monitoring evaluasi (monev) di setiap pemerintahan desa setempat.
Untuk hari ini, Selasa (12/7/2022), TPP bersama Pemerintah Kecamatan Cisurupan didampingi juga babinsa dan juga bhabinkamtibmas.
Lakukan monev realisasi dana desa tahun anggaran 2022 di Desa Pamulihan dan Desa Situsari.
Saat ditanyai disela kegiatannya, salah satu TPP Kecamatan Cisurupan, Ujang Abdul Muis mengatakan hari ini pihaknya bersama Pemerintah Kecamatan Cisurupan melakukan monev, terutama bagi Pendamping Desa Teknik Infrastruktur itu melakukan monev di Desa Pamulihan.
"Monev hari ini yaitu kegiatan rabat beton jalan desa yang ada di Kampung Cibulakan, Desa Pamulihan, dengan anggaran sekitar 230 juta dan untuk volumenya 500 meter, itu alhamdulillah sudah terealisasi," sebutnya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait