Gedung Kampus 4 UNIGA Diresmikan Langsung Menkop UKM RI

Dindin
Menkop UKM RI, Teten Masduki, didampingi Bupati Garut, Rektor UNIGA meresmikan gedung Kampus 4 UNIGA, di Jalan Terusan Pahlawan,Sabtu (8/10/2022).

Ia memaparkan, guna mencetak wirausaha muda ini, sebelumnya pihaknya telah menyelenggarakan kegiatan Pesta Wirausaha yang disambut dengan antusiasme tinggi dari mahasiswa, dengan berjualan dalam kegiatan tersebut, serta memotivasi mahasiswa lainnya untuk menjadi seorang pengusaha.

"Nah ini menarik kemarin waktu kita melaksanakan Pesta Wirausaha itu banyak sekali mahasiswa (yang berpartisipasi), hampir 80 persen (yang berdagang) mahasiswa, 20 persen dari luar, tapi mahasiswa kita sudah mulai mau (berwirausaha)," kata dia.

Ia mengatakan produk yang dijual dalam acara Pesta Wirausaha pun beragam serta unik, karena produk yang dihasilkan merupakan salah satu hasil dari penelitian mahasiswa dari program studi yang berbeda.

"Ada pertanian, ada kemudian peternakan, ada teknologi pangan, dan juga ekonomi, ini juga yang menurut saya menarik dan mereka akan membuat networking diantara mereka," ucapnya.

Ia berharap Menkop UKM RI dapat membuka kesempatan bagi para mahasiswa untuk membuka jaringan (networking) yang lebih luas, sehingga mahasiswa dapat berkesempatan untuk mengakses pasar dengan mudah.

Editor : ii Solihin

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network