Gunakan Anggaran Pribadi, Kades di Kadungora Garut Bangun Jalan Menuju TPU

Hendrik Prima
Kepala Desa di Garut Bangun Jalan Gunakan Anggaran Pribadi. Foto (Hendrik Prima)

GARUT, iNewsgarut.id – Biasanya pembangunan infrastruktur di Desa dilakukan menggunakan Anggaran Pemerintah yang sudah ada dan dialokasikan. Namun tidak dengan Kepala Desa yang satu ini, membangun jalan menggunakan Anggaran Pribadi nya.

Kades tersebut yakni Dede Rosita, yang merupakan Kepala Desa Harumansari, Kadungora, Garut. Atas inisiatif nya membangun jalan menuju tempat pemakaman (TPU) yang tidak jauh dari Kantor Desa setempat.

Saat ditemui iNewsgarut.id, di lokasi Pembangunan, Dede, mengatakan, Pembangunan jalan menuju TPU ini tidak ada sangkut paut dengan Dana Desa, murni dari Dana Pribadi khusus untuk Masyarakat RW 01.

"Jalan ini untuk akses jarah ke Pemakaman, kebetulan di TPU ini ada makam orang tua Saya, dan kalau lebaran makam ini sangat ramai yang ziarah, jadi penting jalannya harus bagus,"ungkapnya. Senin (14/11/2022)

Pembangunan Jalan tersebut menggunakan paving blok dengan panjang 48 M² dan Lebar 2 M², " sekali lagi Saya tegaskan ini asli menggunakan Dana Pribadi, dan kebetulan ada sedikit Rizky, Saya terapkan untuk pembangunan jalan di TPU ini,"ujarnya.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network