Bentuk Rasa Syukur Menang Pilkades, Calon Kades Guyang Bareng di Kolam

Hendrik Prima
Masyarakat Saat Guyang Bareng Sambil Menangkap Ikan di Kolam Dalam Rangka Syukuran Kemenangan Pilkades. Foto iNewsGarut.id/Hendrik Prima

GARUT, iNewsGarut.id – Guyang bareng di balong atau basah-basahan bersama di kolam, dilakukan Ila Nurul Fajri, salah satu Calon Kepala Desa yang telah memenangkan Pilkades Desa Cimaragas, Kecamatan Pangatikan, Garut, Jawa Barat.

Hal itu dilakukan sebagai bentuk rasa syukurnya yang telah menjadi pemenang pada Pilkades di Desa Cimaragas. Ila ditetapkan sebagai pemenang, setelah kemarin Senin (15/5/2023), panitia menetapkannya dalam rapat pleno hasil pemungutan suara.

"Guyang bareng bersama masyarakat sambil menangkap ikan di kolam ini sebagai rasa syukur atas terpilihnya Saya menjadi kades Cimaragas,"ungkapnya saat ditemui iNewsGarut.id, Selasa (16/5/2023).

Dikatakan Ila, ada 4 kolam yang disediakan dalam acara syukuran ini, untuk ikannya sendiri sesuai dengan kapasitas kolamnya.

"Ikan yang disediakan sesuai dengan kapasitas kolam, ada 4 kolam yang dipakai untuk memeriahkan atau syukuran Pilkades ini,"ujarnya.

Terpilihnya menjadi sebagai kepala Desa Cimaragas, Ila Nurul Fajri akan merealisasikan visi dan misi saat disampaikan pada kampanye terbuka beberapa waktu lalu.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network