Sementara Kepala Dusun Jayabakti, Dede, mengatakan di wilayahnya ada dua rumah warga yang terdampak pergerakan tanah pasca diguyur hujan deras pada beberapa hari kebelakng.
"Diatas rumah Wati dan yang dibawah rumah Jajang, keduanya terdampak alami retakan dobagian lantai dan dingding. Kini mereka sementara mengungsi ke tempat lebih aman," jelasnya.
Dikatakannya, pihak Pemerenitah Desa (Pemdes) Jayabakti bersama unsur terkait dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut sudah meninjau lokasi.
"Sudah dilakukan pengontrolan ke lokasi pergerakan tanah dan pendataan rumah yang terdampak," pungkasnya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait