Logo Network
Network

Meriahkan HUT RI Warga Fashion Show dan Numbuk Padi, Susuri Pematang Sawah

Hendra YG
.
Minggu, 21 Agustus 2022 | 13:35 WIB

GARUT, iNews.id – Dalam rangka Hari Ulang Tahun HUT RI Ke-77, Pemerintahan Desa (Pemdes) Bojong, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, menggelar perlombaan unik yang dimana mengangkat tradisi dan budaya lokal, Sabtu (20/8/2022).

Kepala Desa (Kades) Bojong, Iman Mulyana, saat diwawancarai awak media disela kegiatannya mengatakan, hari ini pihaknya melaksanakan kegiatan lomba numbuk padi menggunakan alat tradisional lesung dan halu (tongkat kayu), prosesnya dari mulai padi sampai menjadi beras dengan cara ditumbuk, seperti budaya zaman dulu cara mengolah padi.

"Sekarang kan banyak orang yang tidak tahu zaman dulu tidak ada mesin penggiling padi seperti sekarang. Dalam perlombaan numbuk padi ini yang dinilai dari kecepatan, jadi semua peserta itu dikasih padi yang sama timbangannya itu 3 kg. Jadi kecepatannya yang paling duluan itu kalau basa sundanya perhodengnya 3 kg itu menghasilkan beras berapa? termasuk kebersihan dari beras nya," paparnya.

Lanjut Iman, nanti beras hasil dari ditumbuk kemudian dimasak dan disuguhkan kepada peserta yang sudah melaksanakan lomba membuat pematang sawah.

Editor : ii Solihin

Follow Berita iNews Garut di Google News

Bagikan Artikel Ini