get app
inews
Aa Read Next : Berikut 25 Pemain Persigar Garut Yang Akan Bermain di Liga 3 Nasional

Peringati World Rabies Day, Diskanak Garut Gelar Vaksin Gratis

Kamis, 29 September 2022 | 15:56 WIB
header img
Peringati World Rabies Day, Diskanak Garut Gelar Vaksin Gratis. Foto (doc Diskominfo Garut).

Ia berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai bahayanya penyakit rabies serta kesadaran pemilik hewan untuk melakukan vaksinasi rabies, sehingga Kabupaten Garut bisa mencapai target bebas rabies di tahun 2030 nanti.

“Harapan kami adalah dengan vaksinasi rabies kita bisa membebaskan Kabupaten Garut dari rabies tahun 2030 sebagaimana juga target dari Jabar dan Indonesia,” katanya.

Salah seorang pemilik hewan yang mengikuti vaksinasi gratis, Iwan Hendrawan (50) asal Pataruman, menyampaikan bahwa dirinya membawa 5 ekor kucing dalam vaksinasi kali ini. Ia mengungkapkan, bahwa vaksinasi ini sangat membantu masyarakat khususnya bagi para pemilik hewan peliharaan.

“Sangat membantu yang mudah-mudahan memang acara-acara semacam ini bisa dilakukan memang tiap tahun gitu selalu ada. Karena kan kalau kita upamanya ke dokter hewan atau ke tempat pemeliharaan kucing kan untuk vaksin itu lumayan harganya gitu. Ya dengan adanya vaksin gratis ini ya memang sangat terbantu masyarakat,” tandasnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut