"Pemilik rumah panggung, Pak Judin, lupa mematikan api yang masih menyala dari tungku di dapurnya, kemudian Judin dan Mastur pergi ke rumah Cucu yang merupakan anaknya, tak lama berselang terlihat api sudah membesar dan merambat ke bagian rumah,"ujarnya.
Masih kata Cahyadi, Pada saat di lokasi Api masih membara, " kami langsung berkoordinasi dengan pihak Pemadam kebakaran, Api berhasil dipadamkan oleh anggota piket jaga Polsek Banyuresmi dan swadaya masyarakat beserta dua unit damkar,"kata Cahyadi.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, Pemilik rumah, Pak Judin, mengalami kerugian materi dengan taksiran sekitar Rp.30 Juta, dan untuk rumah Cucu (anaknya) mengalami kerugian Rp. 70.000.000 ( tujuh puluh juta rupiah), "pungkasnya.
Editor : ii Solihin