get app
inews
Aa Text
Read Next : 6 Desa di Garut Ini Punya Pemandangan Alam Indah, Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

Peroleh Predikat Swasti Saba Wistara Tahun 2019, Bupati Garut : Perjalanan Menuju Kesehatan

Senin, 24 Juli 2023 | 22:15 WIB
header img
Bupati Garut, Rudy Gunawan menghadiri sekaligus memberikan Pemaparan Dalam Pelaksanaan Verifikasi Lanjutan Penghargaan Kabupaten Kota Sehat (KKS) Tahun 2023. Foto istimewa

GARUT, iNewsGarut.id – Kabupaten Garut telah menorehkan prestasi gemilang dengan memperoleh predikat "Swasti Saba Wistara" pada tahun 2019. Namun, Bupati Garut Rudy Gunawan menggarisbawahi bahwa perjalanan menuju kesehatan masyarakat belum selesai.

Selama ini, menurutnya, 9 tatanan di Kabupaten Garut dibina dan diampu oleh dinas teknis, Forum Garut Sehat, serta masyarakat yang aktif berpartisipasi dalam mewujudkan 9 tatanan tersebut.

Oleh sebab itu, Rudy menegaskan kembali bahwa Garut dengan forum yang terbentuk bukan saja pentahelix tapi menggunakan multihelix, itu bersatu-padu menyelesaikan masalah-masalah yang masih kurang, meskipun Pemkab Garut sudah mendapatkan status Swasti Saba Wistara yang sudah diterima pada tahun 2019.

"Dengan forum yang terbentuk bukan saja pentahelix tapi kita menggunakan multihelix, itu bersatu-padu menyelesaikan masalah-masalah yang masih kurang, meskipun kita sudah mendapatkan status Swasti Saba Wistara yang sudah kita terima pada tahun 2019," ucap Rudy saat memberikan pemaparan dalam pelaksanaan Verifikasi Lanjutan Penghargaan Kabupaten Kota Sehat (KKS) Tahun 2023 yang dilaksanakan di Aula BAPPEDA, Garut, Senin (24/7/2023).

Dikatakan Rudy, Salah satu tatanan yang mendapatkan perhatian khusus adalah tatanan sosial, terutama setelah masa pandemi Covid-19. Pemerintah Kabupaten Garut melakukan upaya pemulihan (recovery) dengan melibatkan partisipasi aktif semua pihak.

"Kita juga selain daripada menggerakan dana APBD kabupaten dan juga back up-nya, kita sudah tahu bahwa semua dana direalokasi diefesien oleh pemerintah pusat, pemerintah pusat menggelontorkan dana sosial dalam rangka menangani Covid-19,"katanya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut