GARUT, iNewsGarut.id – Hanya tinggal satu hari lagi jelang pelaksanaan Pesta Demokrasi pemilihan umum (Pemilu) 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Garut telah melaksanakan pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kabupaten Garut.
Meski sebelumnya true pengangkut logistik KPU Garut sempat amblas akibat kontur tanah yang masih labil di Kantor Kecamatan Pangatikan, namun pendistribusian berjalan lancar dan seluruh logistik dalam keadaan aman.
Hal tersebut disampaikan Ketua KPU, Dian Hasanudin dimana pendistribusian logistik sudah 100 persen ke gudang KPU kecamatan. Tak hanya itu kesiapan SDM juga mengalokasikan anggaran menunjang untuk kegiatan pencoblosan besok juga telah siap.
“Alhamdulilah di Kabupaten Garut untuk SIREKAP pengloginannya sudah 100 persen di hari kemarin. Hari ini Kita masih melakukan uji coba serta bimtek sudah dilakukan untuk KPPS di seluruh TPS di Kabupaten Garut. Anggaran juga sudah diterima terkait dengan pembuatan TPS,” ujar Dian, Senin (12/2/2024).
Adapun anggaran yang KPU alokasikan diantaranya berupa dana sebesar Rp2 juta untuk pembangunan TPS, uang transportasi, uang kuota, multivitamin, dan lainnya untuk menunjang operasional TPS yang total keseluruhannya Rp4.400 ribu.
Editor : ii Solihin