get app
inews
Aa Text
Read Next : Memasuki Masa Tenang Satpol PP Kecamatan Banjarwangi Tertibkan APK

Kearifan Budaya Tata Kelola Pertanian di Pasir Biru Sumedang

Sabtu, 30 Maret 2024 | 13:31 WIB
header img
Pengabdian Masyarakat, kearifan budaya tata kelola pertanian di Pasir Biru Sumedang. Foto: Istimewa.

Sumedang, iNewsGarut.id – Kearifan budaya lokal di Pasir Biru, Kecamayan Rancakalong, Sumedang, Jawa barat masih terasa dengan hadirnya tata kelola alam yang masih tradisional.

Salah satu tata kelola alam yang masih tradisional adalah pengelolaan pertanian (sawah) di tengah transformasi kecanggihan teknologi informasi dewasa ini.

Ada salah satunya seni tarawangsa  yang menjadi media dalam pelaksanaan perkawinan maupun penanaman tanaman. Dalam seni ini terekam tentang ketaatan dan kepatuhan  pada norma, nilai, adat yang menjadi alat menjaga ketahanan sosial warganya. Keteguhan pada nilai dan tradisi ini dalam hal pertanian, juga mampu menjadi pilar ketahanan pangan.

Pandangan mata saat melihat lahan persawahan, sangat tertata baik sesuai kontur tanah, demikian juga saat melihat pemukinan, terstruktur dalam bentuk terhimpun di satu lokasi dikelilingi lahan persawahan (nucles village).

Tim Poltekesos Bandung, yang tergabung dalam kegiatan pengabdian masyarakat mendalami lebih lanjut kekhasan budaya ini, sebagai bahan bagi memperkuat ketahanan sosial dan menjaga integritas kearifan lokalnya.

Tim Pengabdian Masyarakat Poltekesos dari Unit Kajian Masyarakat Adat, Transisi dan Lingkungan; Helly, Marwanti, Dewi Rani, Aam Komala, Suharma, Agung didampingi mahasiswa, Sadam melakukan investigasi terkait potensi dan masalah, sebagai bahan bagi menentukan langkah intervensi ke depan.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut