GARUT, iNewsGarut.id – Bakal Calon Bupati Garut H Dudung Sudiana segera meluncurkan program "Padungdung" atau kepanjangan dari Pancakaki Jeung Haji Dudung.
Program "Padungdung" ini sebagai program unggulan yang memuat program sambung rasa yang berusia gagasan yang ringan dan renyah. Program ini akan menghiasi proses pencalonan Dudung Sudiana di Pilkada Garut 2024.
Dudung Sudiana merupakan sosok Bacalon Bupati Garut yang low prifile, sebagai pengusaha asli Garut yang terbilang sukses, namanya semakin moncer menyeruak di berbagai kelompok masyarakat Garut dengan pemasangan baliho dan banner bergambar dirinya.
Terkait program "Padungdung" itu dijelaskan Abdul Haris pendamping politik Dudung Sudiana yang juga sebagai sahabatnya. Ia menyatakan bahwa program itu merupakan tuntutan dari perjalanan dan tahapan proses pencalonan Dudung Sudiana di Pilkada Garut tahun 2024.
"Ini kan tuntutan dari perjalan dan tahapan juga proses dalam Pilkada sehingga beliau harus mau turun gunung istilahnya, untuk dapat dikenali lebih jauh bagi para warga Garut calon pemilih di Pilkada nanti," kata Abdul Haris, Kamis (5/6/2024).
Meski Haris menyebut jika sosok sahabatnya tersebut memang orang yang tidak terlalu senang menonjolkan aktifitas dalam kesehariannya.
"Namun sekali lagi ini tuntutan ketika sudah menjadi tokoh publik suka tidak suka, mau tidak mau harus menunjukan segalanya ke publik,"ungkapnya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait