get app
inews
Aa Read Next : Sebelum Diamankan Polisi, Curanmor di Limbangan Garut Sempat Dihakimi Massa

Polsek Limbangan Giat Kamseltibcarlantas Weekend di Sepanjang Jalan Nasional

Minggu, 07 Agustus 2022 | 17:28 WIB
header img
Polsek Limbangan Saat Mengatur Lalu Lintas. Minggu (7/8/2022). Foto iNewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNews.id Jalan Nasional Limbangan Garut di hari weekend seringkali mengalami kepadatan yang cukup siginifikan, dari arah Bandung -Tasik- maupun sebaliknya.

Untuk mengurai kemacetan di beberapa tempat, jajaran unit Lantas Polsek Limbangan Polres Garut melakukan langkah-langkah preventif dengan melaksanakan giat Gatur Lalin Kamseltibcarlantas di sepanjang jalan Nasional Limbangan Garut. Minggu (7/8/2022).

Kegiatan Gatur Lalu lintas dipimpin langsung Kepala Polsek Limbangan AKBP Uus Susilo bersama jajaran unit Lantas dan unit Sabhara. " Kami melaksanakan pengaturan lalu lintas pos rawan pagi di sepanjang jalan Nasional Limbangan seperti mengurai kemacetan lalu lintas, menyebrangkan masyarakat, juga melakukan teguran lisan terhadap yang melanggar secara kasat mata, dan tidak lupa juga melaksanakan himbauan protokol kesehatan.", ungkapnya.

Ada Beberapa titik rawan macet di jalan Nasional Limbangan Garut, seperti di depan Pasar modern Limbangan dan juga Terminal Limbangan, Simpang berdikari, simpang tiga LG.

" Titik-titik seperti di depan pasar modern Limbangan, simpang berdikari, dan Simpang tiga arah Cibiuk, itu yang menjadi prioritas Kami untuk mengurai kemacetan.", ujarnya.

Editor : ii Solihin

Follow Berita iNews Garut di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut