get app
inews
Aa Text
Read Next : 6 Desa di Garut Ini Punya Pemandangan Alam Indah, Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

Kadin Indonesia Lakukan Kunker ke Agrowisata Eptilu Cikajang Garut

Kamis, 01 September 2022 | 11:20 WIB
header img
Ketua Umum Kadin Indonesia, M. Arsjad Rasjid P.M. saat memberikan sambutan di lokasi Agrowisata Eptilu, Desa Mekarsari, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut. Foto iNewsGarut.id/Dindin.

Adapun untuk kegiatan yang dilaksanakan di lokasi Agrowisata Eptilu salah satunya ialah dialog dengan petani dan juga stakeholder terkait.

Saat melakukan sesi wawancara dengan Owner Agrowisata Eptilu, Rizal Fahreza menyampaikan, pada intinya kegiatan hari ini yaitu silaturahmi dan konsolidasi bareng bersama founding father closed-loop, mulai dari Kadin Indonesia, Kemenkop UKM, Kementan RI, Bupati Garut, dan para stakeholder lainnya untuk bagaimana pola closed-loop yang sudah bagus ini dikembangkan lebih besar lagi.

"Lebih banyak para petani dilibatkan di Kabupaten Garut maupun Jawa Barat, dan lebih banyak manfaat yang diperoleh melalui program ini. Sehingga kedatangan mereka ini merupakan silaturahmi strategis untuk menguatkan kembali konsolidasi dan sinergi bersama," kata Rizal.

Ia mengharapkan, bagaimana program yang sudah dirancang sangat baik dengan para stakeholder closed-loop ini bisa dikembangkan, manfaat yang diterima oleh petani pun benar-benar diterima secara nyata.

"Sehingga semua pihak terlibat langsung mendapatkan benefit, baik dari petani sebagai produsen maupun konsumen pasar mendapatkan kepastian pasok dari para petani closed-loop Garut ini," harapnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut