Menteri Teten menyebut bahwa kekuatan ekonomi Garut itu ialah UMKM, jadi menurutnya, memang penting mempunyai perencanaan lebih baik, " semisal produk -produk dari Garut itu masuk ke pasaran digital, sekarang tidak harus ke Kota, bisa di Desa, bisa di Kampung, dan di Kecamatan Limbangan ini tetap usaha tapi bisa berjualan ke tingkat nasional bahkan ke luar negeri, jadi tinggal produknya yang berkualitas, imbuhnya.
Sementara di tempat yang sama, Bupati Garut Rudy Gunawan, menuturkan, bahwa kegiatan ini merupakan gerakan ekonomi di tingkat kewilayahan, dan sangat bagus.
"Tadi Pak menteri sudah mengintruksikan, nanti ada Jibes di Pendopo, memang kita ingin di 421 Desa, 21 Kelurahan tampil untuk menggelorakan kebangkitan UKM, tuturnya.
Rudy menyebut, dari Sisi PNM Garut itu sudah mendapatkan kredit mekar diatas Rp.800 milyar, dan dari Kredit mekar yang diberikan ke UKM sudah mencapai Rp.1,2 Triliun di semua Bank yang ada di Garut.
" Sisi PNM kredit mekar diatas Rp.800 milyar, di semua Bank di Garut sudah diberikan ke UKM mencapai Rp.1,2 Triliun, sebutnya.
Dikatakan Rudy, Tumbuh dan berkembang nya memang kebijakannya ada di Pemerintah Pusat yang mendorong melalui perbankan dan ini yang dimanfaatkan, "hebatnya di Garut MPL yang macetnya itu dibawah 0,5 persen, ini sangat luar biasa, dan memang bimbingan Kementrian Sama Kita Pemerintah Daerah kolaborasi nya sangat baik,"katanya.
Rudy Berharap Kedepannya Para Pelaku UKM ini nantinya bagaimana Kemasan (packaging) nya dibuat lebih bagus, " kami menyediakan Rumah kemasan, dan Pak Menteri memberikan bimbingan dan anggaran fasilitasi, itu mungkin harapan kedepan nya untuk meningkatkan UKM di Kabupaten Garut,"pungkas Rudy.
Editor : ii Solihin