get app
inews
Aa Text
Read Next : Desa Wanajaya Jadi Pusat Peluncuran Gugus Tugas Polri Dukung Ketahanan Pangan di Garut

Gubernur Jabar Kunjungi RSUD Sayang Cianjur, Tinjau Langsung Korban Terdampak Gempa Bumi

Selasa, 22 November 2022 | 09:27 WIB
header img
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, saat meninjau salah satu korban gempa bumi yang dirawat di RSUD Sayang, Kabupaten Cianjur, Foto (Ist)

CIANJUR, iNewsGarut.id – Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil, melakukan peninjauan langsung korban gempa bumi yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sayang, Kabupaten Cianjur, Senin (21/11/2022).

Gempa tektonik berkekuatan M 5,6 ini terjadi sekira pukul 13.21 WIB, dengan episentrum sebelah barat daya Cianjur di kedalaman 10 kilometer.

Setelah tiba di RSUD Sayang, terlihat mobil ambulans terus berdatangan membawa korban untuk penanganan medis. Banyaknya korban membuat penanganan medis terpaksa dilakukan di halaman depan RSUD dengan bantuan tenda darurat dari TNI.

Tim medis dan beberapa ambulans dari Rumah Sakit Dokter Hasan Sadikin (RSHS) Bandung pun mulai diperbantukan untuk menangani korban luka. Gubernur Jabar menginginkan semua korban gempa yang terluka ditangani medis secara maksimal.

"Saya koordinasikan tim dari RSHS, ambulans dan tim medisnya diarahkan ke Cianjur untuk mengantisipasi di sini tidak memungkinkan, minimal tidak boleh ada warga yang tidak tertangani secara medis," kata Ridwan Kamil.

Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, ia mengungkapkan gempa mengakibatkan banyak sekali bangunan luluh lantak. Jumlah korban pun kemungkinan besar dan bisa terus bertambah.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut