GARUT, iNewsGarut.id – Ada cara unik yang dilakukan para santri di Kampung Citapen, Desa Toblong, Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut. Mereka ngabuburit menunggu adzan magrib tiba dengan memilih mendatangi puncak gunung. Ya, puncak gunung tersebut adalah Geopark Burungayun yang di tahun 2023 sekarang ini baru dibuka untuk umum.
Geopark Burungayun kini menjadi tempat populer ngabuburitnya para santri sambil bershalawat, menikmati keindahan alam, dan mensyukuri nikmat yang diberi sang maha pencipta.
Salah satu ustadz atau guru ngaji santri Citapen, Aceng, mengungkapan, anak-anak atau santri pedesaan Kampung Citapen memiliki cara beda dalam kegiatan ngabuburit bersama menunggu waktu buka puasa.
"Meski harus berjalan kaki sepanjang 200 meter dari pemukiman, akan tetapi tak menyurutkan semangat para santri ini untuk mendatangi Geopark Burungayun.
Yang terletak di Kampung Citapen, Desa Toblong, Kecamatan Peundeuy," kata Aceng saat diwawancarai langsung wartawan iNewsGarut.id, Rabu (12/4/2023).
Editor : ii Solihin