get app
inews
Aa Read Next : Jelang Pilkada 2024, DPD Nasdem Garut Miliki Rumah Restorasi

Wujudkan Aksesibilitas Bagi Disabilitas, PDA Garut Gelar Refreshment Penyedia Layanan Kerja

Rabu, 26 Juni 2024 | 06:04 WIB
header img
Acara Refreshment Penyedia Layanan Kerja, di Gedung Dakwah Muhammadiyah Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut. Foto Istimewa

GARUT, iNewsGarut.id – Pimpinan Daerah 'Aisyiyah (PDA) Garut menyelenggarakan acara Refreshment Penyedia Layanan Kerja pada Selasa (26/6/2024) di Gedung Dakwah Muhammadiyah Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut. 

Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan komitmen penyedia layanan kerja terkait hak dan aksesibilitas bagi pekerja disabilitas. Kegiatan tersebut menghadirkan dua narasumber dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Garut dan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Garut. 

Acara ini diharapkan dapat membuka peluang magang dan kerja bagi difabel serta memperkuat kolaborasi antar-stakeholder dalam meningkatkan aksesibilitas kerja bagi disabilitas.

Ketua PDA Garut, Eti Nurul Hayati, menegaskan bahwa acara ini bertujuan untuk memastikan perusahaan memahami pentingnya menyediakan layanan kerja yang ramah bagi disabilitas. Sebelum acara ini, PDA Garut telah mengadakan beberapa pelatihan untuk para difabel guna mempersiapkan mereka memasuki dunia kerja.

"Saat ini kami mengumpulkan beberapa perusahaan agar mereka dapat lebih aksesibel bagi penyandang disabilitas yang telah kami latih. Kami juga telah bekerja sama dengan dinas tenaga kerja, dan beberapa difabel yang telah mengikuti pelatihan telah diterima bekerja di beberapa perusahaan," ujar Eti.

Sebanyak 25 perusahaan berpartisipasi dalam acara ini. Eti berharap kegiatan ini dapat menjembatani tenaga kerja difabel untuk mendapatkan layanan kerja yang lebih baik dan aksesibel.

"Kemudian ada juga untuk peluang magang, dan peluang kerja, jadi semuanya itu diharapkan dari yang hadir semua dapat mengakses alumni kami," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja Disnakertrans Kabupaten Garut, Rahany Eka Pratiwi, memberikan apresiasi tinggi kepada PDA Kabupaten Garut. Ia menyatakan bahwa kerja sama dengan PDA Garut telah berlangsung lama dan Disnakertrans akan terus mendukung inisiatif seperti ini.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut