Logo Network
Network

Jembatan Ciseupan di Cisurupan Amblas, Akses jalan menuju Gunung Papandayan, Lakukan Perbaikan

Hendra YG
.
Senin, 19 Desember 2022 | 07:03 WIB

Garut, iNewsGarut.id – Akses jalan menuju Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Papandayan di Kampung Ciseupan, Desa Karamatwangi,  Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, amblas, Jum'at (16/12/2022) kemarin.

Kronologi kejadian pada Jum'at kemarin sekira pukul 13.00 sampai dengan 17.00 WIB wilayah Kecamatan Cisurupan diguyur hujan deras, sehingga menyebabkan debit air Sungai Ciseupan tinggi.

Sekira pukul 16.00 WIB terjadi amblas pada Jembatan Ciseupan dengan diameter panjang kurang lebih 4 meter, lebar 6 meter, dan tinggi 2 meter.

Sebagian badan jalan kurang lebih 3,5 meter ikut ambruk,  sehingga rawan untuk dilintasi bagi para pengguna jalan, Salah seorang warga Kampung Ciseupan, Asep Abdul Fatah, membenarkan bahwa telah terjadi peristiwa amblasnya jembatan di kampungnya.

Editor : ii Solihin

Follow Berita iNews Garut di Google News

Bagikan Artikel Ini