Di tempat yang sama, Ketua National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Garut, Komara, menyampaikan dalam Peparda Jabar ke-VI tahun ini pihaknya mengirimkan 57 atlet dari 6 cabor yang diikuti.
"Fasilitas Alhamdulilah pemerintah sudah luar biasa Kabupaten Garut ini, dan mudah-mudahan target 5 besar itu tercapai walaupun Garut hanya mengirimkan 57 atlet dari 6 cabor, semuanya itu 12 cabang olahraga karena yang lainnya merasa fasilitasnya belum ada seperti panahan, menembak, dan lain-lain, dan hanya 6 cabor dan hanya ada 2 unggulan yang ditargetkan mendulang banyak emas, diantaranya atletik dan renang," ucap Komara.
Untuk perhelatan Peparda Jabar ke-VI ini, lanjut Komara, akan dilaksanakan selama 11 hari dari mulai tanggal 20 November 2022 hingga 30 November 2022, yang akan dipusatkan semuanya di Komplek Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, " tandasnya.
Editor : ii Solihin