Peristiwa kebakaran terjadi pada pukul 09.40 WIB dan api berhasil dipadamkan satu jam kemudian. Personel Polsek Singajaya dan Babinsa Koramil 1117 pun ikut membantu evakuasi dan memadamkan api dari sisa-sisa kebakaran.
Sementara itu, Sekertaris Desa (Sekdes) Mekartani, Rudi, mengatakan mendafat laporan musibah kebakaran, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Singajaya dan meninjau lokasi kebakaran.
"Kita lakukan koordinasi dengan pihak Polsek Singajaya, Koramil 1117 dan Kecamatan Singajaya untuk bersama-sama melakukan assesment serta menghimbau kepada warga agar lebih berhati-hati dan jangan meninggalkan tungku api dalam keadaan masih menyala," katanya.
Editor : ii Solihin