get app
inews
Aa Read Next : Politisi PAN Enjang Tedi Turut Ambil Formulir Penjaringan Balon Bupati Garut

Sosok Guru Sumpena, 33 Tahun Mengabdi Untuk Pendidikan

Jum'at, 29 Maret 2024 | 10:15 WIB
header img
Sumpena Permana Putra, Kepala Sekolah SMAN 1 Garut (2020-2024). Foto: iNewsGarut.id/Huriyyatul Wardah.

GARUT, iNewsGarut.id – Bergelut dalam dunia pendidikan adalah satu hal yang Sumpena dedikasikan dalam hidupnya.

Pemilik nama lengkap Sumpena Permana Putra itu telah 33 tahun membersamai dunia pendidikan, dan masa purna baktinya selesai di tahun 2024, saat dirinya menjabat sebagai kepala sekolah di SMAN 1 Garut, dan akan melakukan serah terima jabatan pada Senin, 1 April 2024 mendatang.

Mengawali karir sebagai tenaga pengajar sekitar tahun 1991-an di SMAN 1 Leuwigoong, dirinya telah jatuh cinta dengan dunia pendidikan. Kata Sumpena, momen saat mengajar dan atmosphere kelas adalah hal yang dirindukannya.

“Dari mulai muda sampai sekarang banyak yang berkesan, kalau ada libur 2-3 minggu guru itu kangen ingin mengajar,” ujarnya mengenang momen paling mengesankan saat dirinya menjadi guru.

Perjalanan panjangnya dalam dunia pendidikan, khususnya menjadi kepala sekolah diawali pada tahun 2008 saat dirinya ditugaskan menjadi kepala sekolah di SMAN 1 Pakenjeng.

Ia pun kembali dipercayai menjadi kepala sekolah di SMAN 24 Garut pada tahun 2010, di SMAN 14 Garut pada tahun 2015, di SMAN 6 Garut pada tahun 2016, kemudian tahun 2020 dipindah tugaskan ke SMAN 1 Garut dan itu menjadi tugas terakhirnya.

“Menjadi kepala sekolah maksimal 16 tahun, dari berbagai tempat, pengalaman menjadi kepala sekolah memang bervariasi ya,” katanya, Kamis (28/3/2024).

Menurutnya saat memimpin sekolah di pedalaman dan Desa memang memiliki kesan dan caranya tersendiri dalam melakukan managerial. Sebab jika menilik di pedesaan, contohnya saja guru yang biasanya memiliki peran ganda dalam mengajar, dimana para guru dibebani untuk mengajar dalam banyak mata pelajaran.

Editor : ii Solihin

Follow Berita iNews Garut di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut