GARUT, iNewsGarut.id – Otang (31) diduga pelaku pembunuhan "N" di Kampung Leuwileutak, Desa Cipangramatan, Kecamatan Cikajang, Garut, Jawa Barat, berhasil ditangkap jajaran Satreskrim Polres Garut setelah menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO). Pelaku ditangkap di Kampung Parit Timur RT01 RW02 Desa Banjarsari Timur, Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat.
Dalam keterangan persnya, Kasat Reskrim AKP Ari Rinaldo mengatakan, pelaku ditangkap pada hari Senin 20 Mei 2024 di Kabupaten Ketapang, Kalimantan.
Perkara ini, lanjut Ari, terjadi pada 9 mei 2024 lalu sekira pukul 22.00 WIB di Kecamatan Cikajang, Garut. Yang mana tersangka dengan korban ini memiliki hubungan keluarga.
"Jadi antara tersangka (otang) dan korban "N" memiliki hubungan keluarga bisa dibilang tersangka ini keponakan korban,"ungkapnya.
Jadi kronologisnya, Ari menjelaskan, pada malam itu tersangka mendatangi rumah korban berniat untuk meminjam/membawa kabur motor. Saat itu, imbuhnya, terjadi cekcok dan ada perkataan atau ucapan korban yang membuat sakit hati tersangka.
"Tersangka merasa sakit hati atas ucapan korban saat itu, dan terjadilah peristiwa penganiayaan yang menyebabkan korban meninggal dunia,"ujarnya.
Tidak hanya melakukan pembunuhan terhadap "N", Olga Risnawati (anak korban) pun saat itu menjadi sasaran penganiayaan tersangka.
Editor : ii Solihin