get app
inews
Aa Text
Read Next : Isu Strategis Terkait Wakaf Jadi Bahasan Pada Pertemuan Forjukafi dan PBNU

Bupati Garut Apresiasi Acara Vaksinasi, Bazar Minyak Goreng, dan Wakaf Al-Qur'an

Sabtu, 09 April 2022 | 09:14 WIB
header img
Vaksinasi, Bazar Minyak Goreng, dan Penyerahan Wakaf 3000 Al-Qur'an yang dilaksanakan di Gedung Pendopo.

Sementara itu, Dandim 0611/Garut, Letkol Czi Deni Iskandar menyampaikan, acara ini merupakan salah satu bentuk partisipasi dari berbagai stakeholder (semua pihak) dalam menyambut bulan suci Ramadhan. 

"Alhamdulillah kegiatan bazar minyak goreng, vaksinasi, dan berbagi Al-Qur'an ini merupakan bagian dari bentuk partisipasi dari swasta kepada kita, khususnya Kabupaten Garut dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan," ujar Dandim.

Lanjutnya, ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang telah membantu berjalannya kegiatan ini. Ia menegaskan, pihaknya akan selalu mendukung apa yang menjadi program yang akan dilaksanakan oleh MUI Kabupaten Garut dengan menggandeng stakeholder lainnya. 

"Besar harapan kedepan ini kemungkinan akan terus bekerja sama dengan PT. Sinarmas, mudah-mudahan kedepan MUI Pusat dan MUI Kabupaten Garut didukung oleh pemerintah daerah yang selalu mensupport," ucapnya.

Di tempat yang sama, Ketua MUI Garut, Sirodjul Munir menyampaikan, acara ini juga dalam rangka menyambut bulan di mana Al-Qur'an diturunkan ke muka bumi. 

"Apalagi Al-Qur'an ini sebagaimana tadi disampaikan dalam muqodimah, saya sampaikan bahwa bulan Ramadhan ini bulan turunnya Al-Qur'an untuk umat manusia, bukan saja umat islam, untuk umat manusia di dunia," tandasnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut